Tingkatkan Produktivitas Perikanan, Pemuda Tenggulrejo Diajak Budidaya Bandeng Sistem Kolam Terpal

Pemuda Tenggulrejo Manyar saat mengikuti pelatihan Budidaya Bandeng Sistem Kolam Terpal, Selasa (9/5/2023).
Pemuda Tenggulrejo Manyar saat mengikuti pelatihan Budidaya Bandeng Sistem Kolam Terpal, Selasa (9/5/2023).

Gresik – Fokus dalam rangka peningkatan sumber daya manusia (SDM), Pemdes Tanggulrejo Kecamatan Manyar Gresik mengoptimalkan dana desa (DD) dengan menyelenggarakan pelatihan perikanan budidaya bandeng di kolam terpal.

Kepala Desa Tanggulrejo, Abdul Karim Ali mengungkapkan, di tahun 2023 ini pemerintah desa sengaja mengalokasikan dana desa sebesar Rp10 Juta untuk menggelar pelatihan.

Melalui sistem modern ini, Karim berkata akan  meningkatkan produktivitas perikanan seperti tingkat kelangsungan hidup (Survival Rate/SR) bibit yang ditebar di kolam.

“Angka SR yang biasanya berkisar antara 30 hingga 40 persen dapat meningkat menjadi 70 hingga 90 persen. Sasaran utama pelatihan ini adalah petani muda yang masih memiliki semangat maju,” katanya, Selasa (9/5/2023).

Sebanyak 15 orang petani muda dilibatkan dalam pelatihan ini. Mereka mengikuti pelatihan selama 10 hari dengan pendekatan learning by doing yang intensif dan pengamatan yang berulang-ulang.

Tujuan utama dari pelatihan ini adalah mendorong dan memfasilitasi para petani muda yang kreatif agar terus berkarya dalam mengembangkan usaha budidaya perikanan bandeng.

Advertisements

“Dengan memberikan keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan, diharapkan para petani muda ini dapat menjadi motor penggerak dalam peningkatan hasil perikanan,” ujar Kades Karim.

Pemdes Tanggulrejo Kecamatan Manyar Gresik mengoptimalkan dana desa (DD) dengan menyelenggarakan pelatihan perikanan budidaya bandeng di kolam terpal, Selasa (9/5/2023).
Pemdes Tanggulrejo Kecamatan Manyar Gresik mengoptimalkan dana desa (DD) dengan menyelenggarakan pelatihan perikanan budidaya bandeng di kolam terpal, Selasa (9/5/2023).

Melalui pelatihan ini, Karim berharap dapat mencapai target program Pemda khususnya dalam bidang perikanan. Para petani berharap pemerintah terus berperan aktif sebagai penggerak peningkatan perikanan.

“Dengan dukungan dan kerja sama yang baik antara pemerintah desa dan petani muda, diharapkan sektor perikanan di Tanggulrejo dapat berkembang dengan pesat dan memberikan manfaat ekonomi yang signifikan bagi masyarakat setempat,” terangnya.

Pelatihan ini menunjukkan komitmen dan upaya nyata Pemdes Tanggulrejo dalam meningkatkan kesejahteraan petani muda serta mengembangkan potensi perikanan di daerah tersebut.

Sementara itu, pelatihan perikanan modern ini disambut baik oleh pemerintah daerah. Kepala Dinas Perikanan Gresik M Nadlelah mengapresiasi Desa Tanggulrejo yang proaktif mencetak petani muda.

“Ketika di dinas tidak ada pos anggaran, tapi pemdes berinisiatif menyelenggarakan, tentu kami sangat menyambut dan mengapresiasi,” tambahnya.

Advertisements

Melalui kegiatan ini, Nadlelah berharap agar anak muda tidak malu untuk terjun ke dunia perikanan. Nah pelatihan ini pula diyakini dapat meningkatkan produktivitas ikan bandeng yang merupakan komuditas lokal.

“Harapanya adalah peningkatan kemampuan petani tambak budidaya terpal bisa berhasil dapat meningkatkan pendapatan petani tambak,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *